Brilio.net - Wajan merupakan salah satu peralatan dapur yang paling sering digunakan untuk memasak. Hampir setiap rumah tangga memilikinya dengan berbagai pilihan material, seperti aluminium, tembaga, stainless steel, hingga cast iron. Meskipun terbuat dari bahan berkualitas, wajan tetap rentan mengalami masalah.
Penggunaan yang intens membuat bagian belakang atau pantat wajan mudah gosong akibat paparan api kompor secara langsung. Jika dibiarkan, noda hitam tersebut akan semakin menebal dan mengeras, sehingga sulit untuk dibersihkan.
Untuk mengatasi kerak gosong ini, banyak orang menggunakan larutan sitrun sebagai pembersih. Metode ini terbukti efektif dalam mengangkat noda membandel. Namun, larutan sitrun terkadang dapat menyebabkan iritasi pada tangan, seperti rasa gatal atau panas setelah digunakan.
Untuk menyiasatinya, kamu bisa memilih bahan-bahan pembersih lainnya. Seperti yang dilakukan oleh pengguna YouTube BISNIS IBU RUMAH TANGGA. Di salah satu video unggahannya, ia menunjukkan cara menghilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai tiga bahan sederhana. Yakni, pasta gigi, soda kue, dan cuka makan. Ketiga bahan ini pasti kamu punya di rumah, kan?
Di awal video, perempuan ini menunjukkan penampakan pantat wajannya. Tampak bagian bawah wajan antilengketnya didominasi warna hitam legam. Jadi kelihatan kotor, ya.
"Ini umurnya udah dua tahunan dan sering saya pakai karena enak. Nggak kagetlah kalau jadi sehitam ini," ujarnya dikutip brilio.net dari YouTube BISNIS IBU RUMAH TANGGA pada Selasa (11/3).
foto: YouTube/BISNIS IBU RUMAH TANGGA
Tanpa harus dibilas dulu, ia langsung menuangkan pasta gigi secukupnya ke atas pantat wajan. Ratakan dan gosok-gosok pantat wajan pakai sikat gigi bekas.
foto: YouTube/BISNIS IBU RUMAH TANGGA
Setelah dirasa cukup merata, tambahkan 2 sdm soda kue. Kemudian ratakan dan gosok-gosok kembali pantat wajan.
"Kita satukan sampai kedua bahan tercampur rata. Kita gosok-gosok dan kelihatan keraknya sudah mulai terangkat," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/BISNIS IBU RUMAH TANGGA
Agar hasilnya maksimal, warganet satu ini juga menuangkan cuka makan ke pantat wajan. Nggak perlu banyak-banyak, cukup gunakan 2-3 sdm cuka makan saja.
"Sebotol cuka ini cuma Rp5.000 saja ini dipakai paling seperlimanya. Jadi total cuma ngeluarin seribu aja," ucapnya.
foto: YouTube/BISNIS IBU RUMAH TANGGA
Diamkan wajan selama 10 menit sampai larutan pembersih meresap sempurna. Jika sudah didiamkan selama 10 menit, gosok-gosok pantat wajan pakai sikat gigi bekas. Alhasil kerak gosong pun jadi terkikis.
foto: YouTube/BISNIS IBU RUMAH TANGGA
Terakhir, bilas wajan pakai air mengalir. Gosok-gosok untuk memastikan seluruh permukaan wajan jadi bersih maksimal.
foto: YouTube/BISNIS IBU RUMAH TANGGA
Trik menyimpan teflon yang baik.
1. Hindari menumpuk langsung dengan peralatan lain.
Menumpuk teflon secara langsung dengan wajan atau panci lain dapat merusak lapisan anti lengketnya. Jika harus ditumpuk, gunakan kain lembut atau alas silikon di antara teflon dan peralatan lain agar tidak tergores.
2. Gantung dengan pengait.
Jika memungkinkan, gantung teflon menggunakan pengait pada bagian gagangnya. Cara ini mencegah goresan sekaligus menghemat ruang penyimpanan di dapur.
3. Simpan di rak atau laci khusus.
Menaruh teflon di rak atau laci terpisah dari peralatan masak lain dapat melindungi permukaannya dari benturan. Pastikan tempat penyimpanan bersih dan kering agar tidak terjadi penumpukan kotoran atau kelembapan yang bisa merusak lapisan teflon.
4. Jangan menyimpan dalam keadaan basah.
Sebelum disimpan, pastikan teflon benar-benar kering setelah dicuci. Kelembapan yang tersisa dapat menyebabkan jamur atau korosi pada bagian luar teflon.
5. Gunakan pelindung wajan.
Untuk menjaga permukaan tetap mulus, gunakan pelindung wajan berbahan busa atau kain jika harus menyusun beberapa teflon dalam satu tempat. Alternatif lain adalah menggunakan kertas minyak atau handuk tipis sebagai lapisan pemisah.
Recommended By Editor
- Cara sederhana mengatasi permukaan teflon lengket hanya dengan Rp 3.000, bukan digosok kertas amplas
- Jangan cuma dicuci pakai sabun, ini trik bersihkan spatula kayu jamuran agar steril lagi
- Tanpa tambahan minyak, begini cara goreng telur agar hasilnya mulus, tak lengket, dan mengerak
- Bukan dicuci pakai sabun, ini cara praktis bersihkan noda gosong di teflon pakai 2 bahan dapur
- Cukup 5 menit si kecil jadi suka sarapan cuma berbekal sereal? Ini ceritanya
- Trik memperbaiki teflon yang rusak agar dapat digunakan kembali dengan modal Rp2.000
- Niatnya hemat cucian, cara wanita bikin sambel ini praktis tapi bikin mikir dua kali jika mau ditiru






















































