Brilio.net - Teflon antilengket dikenal memiliki lapisan khusus yang memudahkan memasak tanpa perlu banyak minyak dan mempermudah pembersihan sisa masakan. Hasil masakan pun matang merata. Namun, seperti peralatan dapur lainnya, teflon dapat mengalami kerusakan seiring waktu. Salah satu masalah yang sering terjadi adalah permukaan teflon menjadi lengket.
Menurut meshed.com, salah satu penyebab lapisan teflon terkelupas adalah penggunaan spatula yang tidak tepat. Penggunaan spatula logam dapat menyebabkan lapisan dan sisa masakan menempel. Disarankan untuk menggunakan spatula kayu atau silikon yang lebih aman bagi lapisan teflon.
Jika teflon sudah terlanjur lengket, ada beberapa solusi yang bisa dilakukan. Salah satunya adalah melapisi ulang teflon dengan lapisan antilengket baru di tukang servis. Namun, untuk menghemat biaya, teflon bisa diperbaiki sendiri dengan menggosok permukaannya menggunakan kertas amplas. Meskipun efektif, cara ini memerlukan tenaga ekstra karena harus digosok dalam waktu yang cukup lama.
Untuk menyiasatinya, kamu bisa meniru apa yang dilakukan oleh pengguna YouTube Endang Haddy vlog. Di salah satu videonya, warganet satu ini menunjukkan tutorial memperbaiki teflonnya yang telanjur lengket. Selain mudah ditiru, bahan yang diperlukan juga sederhana dan pasti sudah ada di rumah. Yakni, mentega. Nggak perlu banyak-banyak, cukup gunakan mentega dengan kemasan sachet saja yang biasanya dijual di pasaran seharga Rp3.000-an saja.
Di awal video, Endang menunjukkan keadaan teflonnya yang lengket. Saat dipakai menggoreng kulit lumpia, hasilnya pun jadi berkerak berujung gagal.
"Lengket hasilnya nggak bisa dibuka," ujarnya dikutip brilio.net dari YouTube Endang Haddy vlog pada Rabu (12/2).
foto: YouTube/Endang Haddy vlog
Mengetahui hal itu, ia pun langsung melakukan hal ini. Tanpa perlu dicuci, langsung panaskan teflon di atas kompor. Tunggu sampai teflon benar-benar panas.
Kalau sudah panas, langsung olesi mentega ke permukaan teflon. Lakukan secara hati-hati agar tangan tidak terkena permukaan teflon yang panas, ya.
"Ini cara praktis ya teman-teman jadi harus hati-hati saja," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/Endang Haddy vlog
Goyang-goyangkan teflon agar mentega merata. Kalau sudah, tunggu beberapa menit sampai teflon mengeluarkan asap.
"Kalau sudah berasap, langsung matikan api kompor dan bersihkan permukaan teflon pakai spatula," ucapnya.
foto: YouTube/Endang Haddy vlog
Buang mentega yang sudah mencair, lalu teflon pun bisa langsung dipakai seperti biasa. Dengan cara ini, kamu nggak perlu khawatir lagi bahan masakan akan lengket dan menempel. Hal ini dibuktikan oleh pemilik video saat menggunakan teflon untuk memasak kulit lumpia.
"Teflonnya jadi nggak lengket ya teman-teman, hasilnya jadi bagus deh," tuturnya.
foto: YouTube/Endang Haddy vlog
Recommended By Editor
- Oh, begini caranya bikin si kecil minta sendiri sarapan pagi berbekal sereal bernutrisi nan lezat
- Jangan cuma dicuci pakai sabun, ini trik bersihkan spatula kayu jamuran agar steril lagi
- Bukan cuma kata nenek, bidan juga setuju pentingnya jamu terstandar pasca persalinan
- Cara sederhana memperbaiki lapisan teflon rusak hanya dengan Rp2.000, langsung aman dipakai lagi
- Cukup 5 menit si kecil jadi suka sarapan cuma berbekal sereal? Ini ceritanya
- Jangan disikat, ini cara ampuh bersihkan sisa makanan gosong di teflon, aman dan cepat tanpa direndam
- Cara mengatasi teflon yang lengket agar memudahkan saat memasak, cuma pakai 3 bumbu dapur
- Tanpa sitrun, ini cara mudah bersihkan kerak gosong di pantat teflon cuma tambah 3 bahan dapur
- Cara emak-emak bersihkan kerak kuning di pantat teflon ini cepat dan ampuh tanpa bikin lecet





