Brilio.net - Nama Inara Rusli belakangan ini banyak dibicarakan publik setelah kisah rumah tangganya dengan Virgoun mencuat ke permukaan. Namun, jauh sebelum dikenal sebagai penyanyi dan figur publik, Inara ternyata sudah lama menapaki dunia hiburan sejak usia muda.
Dalam unggahan terbarunya di Instagram, ibu tiga anak ini memperlihatkan potret lawas dirinya saat masih remaja. Inara mengungkapkan kalau sebelum bergabung dengan girlband Bexxa, ia sempat menjajal dunia akting lewat sitkom populer berjudul Kejar Kusnadi. Di sitkom itu, ia beradu peran dengan Alya Rohali dan Bedu.
Penampilannya di masa itu sukses bikin netizen pangling. Rambut kepang dua, wajah polos tanpa makeup, dan ekspresi lugu membuatnya terlihat jauh berbeda dari sekarang. Inara juga menyebut usianya kala itu baru 11–12 tahun, tepatnya saat duduk di bangku kelas dua SMP.
Berikut potret lawas Inara Rusli saat main di situasi komedi, seperti dilansir brilio.net dari Instagram @mommy_starla pada Rabu (12/11).
1. Perjalanan karier Inara Rusli di dunia hiburan rupanya sudah berlangsung sejak usia belia. Nggak banyak yang tahu, jika Inara pernah main di sitkom Kejar Kusnadi beradu akting dengan Alya Rohali.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
2. Kala itu, Inara Rusli memerankan tokoh bernama Yuyun. Berbeda dengan kini, penampilannya saat itu tampak polos dengan rambut kepang dua.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
3. Momen ini bak membawanya kembali nostalgia saat masih remaja. Menurut pengakuannya, saat itu usianya baru menginjak 11-12 tahun, dan masih duduk di kelas 2 SMP.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
4. Tak hanya dengan Alya Rohali, mantan istri Virgoun ini juga sempat beradu akting dengan Bedu.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
5. Inara Rusli mengungkapkan saat itu dia belum terlalu mengenal makeup dan skincare.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
6. "Baru banget kenal makeup, sudah aqil tapi belum baligh, belum puber, belum "kenal" skincare, belum "kenal" lawan jenis," terangnya.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
7. Walaupun begitu, pesona cantik natural Inara Rusli tetap terpancar hingga kini benar-benar menjadi artis populer.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
8. Wajahnya yang memesona dengan senyum manisnya ini membuktikan Inara Rusli tak melakukan oplas hingga suntik putih seperti rumor yang beredar.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
9. "Jadi kalau pun ada yang mau bilang, aku sekarang oplas atau suntik putih, nggak apa-apa banget. Malah senang artinya glow up ku sukses," katanya.
potret lawas inara main sitkom
© instagram/@mommy_starla
FAQ: Seputar Karier dan Transformasi Inara Rusli
1. Apa judul sitkom pertama yang dibintangi Inara Rusli?
Sitkom berjudul Kejar Kusnadi, di mana Inara beradu akting dengan Alya Rohali dan Bedu.
2. Kapan Inara mulai aktif di dunia hiburan?
Inara sudah mulai berkarier sejak usia 11–12 tahun, saat masih duduk di bangku SMP.
3. Apa profesi Inara sebelum dikenal sebagai penyanyi?
Sebelum bergabung di girlband Bexxa, ia lebih dulu meniti karier sebagai aktris remaja di layar kaca.
4. Mengapa unggahan potret lawas Inara jadi viral?
Karena banyak yang pangling dengan penampilannya yang polos dan natural di usia muda.
5. Siapa saja rekan main Inara di sitkom tersebut?
Ia beradu akting dengan Alya Rohali dan komedian Bedu.
Recommended By Editor
- Mau jaga stamina biar tak drop di jam rawan? Madurasa Jahe Merah Lemon kini tersedia di Indomaret
- Pernah gagal membina rumah tangga, ini 9 adu gaya Inara Rusli & Larissa Chou yang cerai di usia muda
- Kenapa si kecil butuh sarapan penuh nutrisi di pagi hari? Bukan asal, ternyata ini alasannya
- Pamer foto masa kecil berujung nyinyiran warganet, Inara Rusli beri respons begini
- Mantan suami langgar kesepakatan, Inara Rusli geram Virgoun kenalkan pacar baru ke anak-anak
- Ternyata pernah akting bareng dengan Alya Rohali, ini 9 potret lawas Inara Rusli main di sitkom
- Dibanjiri DM ajakan nikah oleh orang tak dikenal, Inara Rusli singgung adab
- Sudah cerai tapi masih mau buka puasa bareng Virgoun, alasan Inara Rusli ini bikin terenyuh
- Hasil keringat sendiri usai cerai bisa beli rumah baru, intip 9 potret ruang tamu Inara Rusli

























































