Brilio.net - Ariel Noah dikenal sebagai salah satu vokalis paling berpengaruh di industri musik Indonesia. Sejak debut bersama Peterpan di awal 2000-an, pesonanya nggak pernah pudar. Penampilannya yang simpel tapi menawan, ditambah suara khasnya yang emosional, membuat banyak orang mengidolakan sosoknya hingga sekarang.
Kini, di usia 44 tahun, Ariel tetap terlihat awet muda. Warganet bahkan sering memuji wajahnya yang seakan tidak banyak berubah sejak masa kejayaan Peterpan. Dalam sebuah unggahan video di Instagram, Ariel sempat menyampaikan rasa syukur atas doa dan ucapan ulang tahun dari para penggemar, terutama dari sang ibu yang jadi sosok penting dalam hidupnya.
BACA JUGA :
Alleia dapat beasiswa dari SMP-SMA, Ariel NOAH ngaku bangga: "Senang, dia nggak kayak gue"
Meski bercanda menyebut dirinya sudah “resmi jadi orang tua”, pesona Ariel justru makin matang. Gayanya yang santai, rambut khas, dan ekspresi tenangnya membuat banyak orang nostalgia dengan masa lalu. Melihat potret Ariel dari dulu sampai sekarang, seakan membuktikan bahwa karismanya memang abadi
Nah kamu ingat nggak nih dengan gaya Ariel di awal karier? Dan seperti apa perubahannya saat ini? Coba cek selengkapnya yuk dalam ulasan brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (11/11) berikut ini.
1. Buat kamu yang ngefans dengan Ariel Noah, ini dia nih potret masa sekolahnya dengan saat ini.
BACA JUGA :
Usai 17 tahun menduda, Ariel NOAH ungkap alasan punya keinginan berumah tangga lagi
foto: Instagram/@arielnoah
2. Sebelum bersama dengan Noah, penyanyi ini lebih dikenal dengan julukan Ariel Peterpan.
foto: Instagram/@arielnoah
3. Salah satu yang khas Ariel saat itu adalah gaya rambutnya. Hayo kamu salah satu yang naksir juga nggak?
foto: Instagram/@photo_video.djadoel dan Instagram/@arielnoah
4. Bahkan aksesori ala Ariel pun saat itu menjadi tren di kalangan anak muda.
foto: Instagram/@koleksimajalah_hai_ dan Instagram/@arielnoah
5. Tren ala Ariel pun juga semakin booming lho saat rambutnya berubah gondrong.
foto: Kapanlagi.com dan Instagram/@arielnoah
6. Tapi kalau gaya Ariel saat dikuncir gini kamu masih ingat? Lebih suka dulu atau sekarang nih?
foto: Instagram/@serba_serbi.djadoel dan Instagram/@arielnoah
7. Meski sempat berganti gaya rambut beberapa kali, namun Ariel selalu konsisten dengan gaya tampilan yang simpel.
foto: Kapanlagi.com dan Instagram/@arielnoah
8. Meski kini sudah menginjak usia 40 tahun, namun banyak yang memuji pesona penyanyi ini nggak luntur sama sekali.
foto: Kapanlagi.com dan Instagram/@arielnoah
9. Bahkan tak sedikit yang menyebutnya awet muda. Gimana, kamu setuju?
foto: Instagram/@arielnoah
FAQ Tentang Ariel Noah dan Transformasinya
1. Berapa umur Ariel Noah sekarang?
Ariel Noah lahir pada 16 September 1981, dan kini berusia 44 tahun pada 2025.
2. Apa rahasia awet muda Ariel Noah?
Ariel menjaga pola hidup sehat, tidur cukup, dan rutin berolahraga. Ia juga menjaga pola makan dan jarang bergadang.
3. Siapa nama asli Ariel Noah?
Nama aslinya Nazril Irham, dan ia mulai dikenal publik sejak menjadi vokalis Peterpan.
4. Apakah Ariel Noah masih aktif bermusik?
Masih. Ia dan band Noah tetap merilis karya baru dan tampil di berbagai konser di dalam dan luar negeri.
5. Apa perbedaan gaya Ariel Noah dulu dan sekarang?
Dulu lebih eksperimental dengan rambut gondrong dan aksesori, sekarang tampil lebih simpel dan dewasa tanpa kehilangan ciri khasnya.