Brilio.net - Pernikahan menjadi momen sakral yang selalu membawa cerita unik bagi setiap pasangan. Kali ini, kabar pernikahan dengan mahar nyaris satu miliar rupiah datang dari pasangan asal Lamongan dan Gresik, Jawa Timur.
Pada Rabu, 19 Maret 2025, Syaiful Naziq (44), seorang wiraswasta asal Lamongan, resmi menikahi Aminatus Sholikah (32), pegawai Pemerintah Kabupaten Gresik. Pernikahan keduanya menjadi perhatian lantaran mahar yang diberikan Syaiful kepada Aminatus bernilai fantastis, yakni uang tunai sebesar Rp999.999.999 atau Rp1 miliar kurang satu rupiah.
Momen pernikahan tersebut berlangsung sederhana, namun makna di baliknya sangat dalam. Bukan hanya soal nominal maharnya yang luar biasa, tetapi juga kisah perjuangan keduanya dalam membangun hubungan yang akhirnya berlabuh ke pelaminan.
Akad nikah keduanya digelar di Kecamatan Sarirejo, Kabupaten Lamongan. Meski dilangsungkan secara sederhana dan hanya dihadiri keluarga serta kerabat dekat, momen sakral itu tetap berjalan khidmat. Prosesi ijab kabul pun melibatkan wali hakim, sesuai dengan permohonan yang diajukan mempelai wanita.
pria lamongan nikahi kekasih mahar Rp 999 juta
TikTok/@sorotan.pengikut
Uniknya, akad nikah mereka berlangsung di tanggal 19, yang bertepatan dengan hari ke-19 puasa Ramadan. Angka 19 itu ternyata punya makna istimewa bagi pasangan ini, terutama bagi Aminatus Sholikah.
Aminatus mengungkapkan bahwa nominal mahar tersebut sebenarnya terlintas begitu saja saat dia berbincang dengan calon suaminya. Dia menyebutkan angka itu secara spontan dan tanpa ada penolakan dari Syaiful Naziq.
Dia mengenang kembali momen itu ketika Syaiful langsung menyetujui nominal yang ia sebutkan. Menurutnya, keputusan tersebut seperti sebuah kemudahan dari Allah yang mempermudah proses pernikahan mereka.
"Jujur aja pas ditanya soal mahar aku jawabnya spontan lgsg aku kasih tunjuk nominal di calculator iphone aku n suamiku tanpa protes lgsg acc yauda oke gamasalah tak belajar membaca penyebut bilanganya," kata Aminatus Sholikah, dikutip brilio.net dari TikTok @putriypetir, Minggu (23/3).
Bagi Aminatus, angka 9 yang mendominasi dalam mahar mereka punya makna tersendiri. Dia merasa bahwa angka tersebut menyimpan filosofi yang indah sekaligus menjadi penanda kebahagiaan dalam hidupnya.
pria lamongan nikahi kekasih mahar Rp 999 juta
TikTok/@putriypetir
Selain angka 19 yang bertepatan dengan hari spesial, angka 9 juga ia anggap sebagai simbol kejayaan. Dia merasa bersyukur atas semua yang telah dia lewati hingga akhirnya sampai di momen sakral ini.
"Puasa dpt 19 hari n aku menikah di tgl 19 dengan mahar 999.999.999 dimana angka itu cantik bgt yaallah selain cantik 9 jg mnjd simbol kejayaan masyaallah terimakasih untuk diriku yg sudah hebat bertahan n membawaku sejauh ini," lanjutnya.
Syaiful Naziq pun menambahkan alasannya memberikan mahar yang begitu besar kepada Aminatus. Menurutnya, nilai mahar itu adalah bentuk penghargaan atas segala perjuangan hidup sang istri, termasuk saat menempuh pendidikan hingga meraih gelar magister.
Aminatus menjelaskan bahwa suaminya merasa menikahi dirinya bukan hanya sebagai pasangan hidup semata. Ada perjuangan panjang yang juga ikut 'dinikahi' oleh Syaiful, yang membuat pria itu ingin menebus segala lelah dan air mata yang pernah dia rasakan.
pria lamongan nikahi kekasih mahar Rp 999 juta
TikTok/@putriypetir
"Oiya suamiku jg bilang katanya perempuan seperti aku sayang bgt klo dimaharin dikit karna gacuma menikahiku. 'Aku menikahi semua usahamu susah payah perjuanganmu utk mencapai gelar magister itu jd biar aku yg tebus semua kesusahan kesedihan n airmatamu pada saat itu,' ujar suami aku guys. Semoga kalian semua beruntung lebih dari ini ya," ungkap Aminatus.
Terlepas dari kemegahan nilai mahar, pernikahan keduanya tetap sederhana dan intim. Tidak ada pesta besar ataupun kemewahan lain yang ditampilkan, selain rasa syukur atas sahnya ikatan pernikahan mereka.
Bagi Syaiful dan Aminatus, mahar besar bukan hanya sekadar simbol materi. Nilai tersebut mereka maknai sebagai bentuk ketulusan dan kesungguhan untuk membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.
Recommended By Editor
- Pria ini ditinggal istri usai akad nikah, saat resepsi cuma didampingi keluarga, kisahnya haru pol
- Calon suami kabur, pria ini jadi "pengantin" demi sepupunya, kisahnya bikin terenyuh
- Bagaimana sih atlet tarkam Bekasi atasi nyeri otot cuma pakai minyak urut herbal? Ternyata ini triknya
- Kisah haru pria ditinggal istri usai akad nikah, saat resepsi terpaksa cuma didampingi keluarga
- Momen anak bertanya mengenai sosok pria di samping ibunya saat akad pernikahan kedua, bikin haru
- H-2 jelang pernikahan wanita ini terduduk lesu di makam calon suami, kisahnya bikin haru
- Kisah wanita mau dinikahi pria lebih tua 33 tahun, usia suami lebih tua dari bapaknya
- Sudah gelar acara siraman, momen wanita batal nikah H-1 sebelum ijab kabul ini bikin nyesek




