Cara praktis bikin tatakan gelas estetik dari tutup botol bekas, awet dan ekonomis
  1. Home
  2. »
  3. Wow!
11 Februari 2025 22:10

Cara praktis bikin tatakan gelas estetik dari tutup botol bekas, awet dan ekonomis

Manfaatkan tutup botol plastik bekas untuk membuat tatakan gelas yang cantik dan fungsional. Annathiqotul Laduniyah

Brilio.net - Plastik adalah material yang sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, terutama dalam bentuk kemasan botol minuman. Meskipun praktis, botol plastik menimbulkan masalah lingkungan karena sulit terurai dan menumpuk sebagai sampah. Oleh karena itu, penting untuk mencari cara kreatif untuk mengurangi penumpukan sampah plastik.

Salah satu cara untuk mengurangi sampah plastik adalah dengan mengkreasikan botol bekas menjadi kerajinan tangan. Misalnya, membuat tatakan gelas yang dapat melindungi permukaan meja dari noda air atau tumpahan minuman. Proses ini tidak memerlukan seluruh bagian botol, cukup dengan memanfaatkan tutupnya saja.

BACA JUGA :
Trik agar gas elpiji bocor berhenti mendesis tanpa ditambal karet gelang, cuma pakai 1 alat sederhana


Tutup botol plastik dapat dimodifikasi menjadi tatakan gelas yang menarik dan fungsional. Meskipun terbuat dari bahan bekas, tatakan gelas ini tetap kuat dan awet untuk digunakan dalam jangka waktu lama. Dengan sedikit kreativitas, tutup botol yang biasanya dibuang dapat diubah menjadi barang berguna yang juga menambah estetika meja.

Kalau mau membuat di rumah, kamu bisa meniru yang dilakukan pengguna YouTube Bora-yaa. Dalam salah satu videonya, warganet satu ini memberikan tutorial membuat tatakan gelas dari tutup botol bekas.

Siapkan bahan-bahan yang digunakan terlebih dahulu. Dilansir brilio.net dari YouTube Bora-yaa pada Selasa (11/2), tujuh tutup botol bekas, dua lembar baking paper, dan air. Nggak cuma itu, alat yang harus disiapkan adalah setrika.

BACA JUGA :
Trik agar kerak di kloset hilang, bersih dan kinclong lagi tanpa racikan apapun, pakai 1 bumbu dapur

Pertama, cuci bersih tutup botol yang akan digunakan. Kalau sudah bersih, tiriskan dan usap satu per satu tutup botol bekas pakai lap kering atau tisu. Selanjutnya, susun tujuh tutup botol bekas dan susun sampai berbentuk bunga.

foto: YouTube/Bora-yaa

Lakukan proses tersebut di atas baking paper. Kalau sudah, beri selembar baking paper juga di atas tutup botol bekas. Langkah selanjutnya, tekan tutup botol bekas pakai setrika. Lakukan proses ini perlahan sampai tutup botol bekas jadi meleleh dan menempel satu sama lain.

foto: YouTube/Bora-yaa

Kalau sudah, jangan langsung dibuka, tunggu sampai dingin dulu, ya. Setelah dingin, lepaskan baking paper yang menempel di tutup botol bekas.

foto: YouTube/Bora-yaa

Tatakan gelas pun jadi dan bisa langsung digunakan. Taruh gelas di atas tatakan, alhasil meja akan terbebas dari bercak air. Gimana, tertarik untuk mencoba membuatnya?

SHARE NOW
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags